Apasih Manfaat dan Artinya SEO ? Berikut Tips SEO Blog 2010



Update SEO Untuk Blog 2019 Sampai 2010

Kali ini akan saya bagikan basic tentang SEO untuk meningkatkan lalu lintas dan bagaimana orang akan menemukan dan mengunjungi blog atau website kalian dengan SEO.

Dalam artikel ini, kita akan membahas tuntas apa itu SEO dan bagaimana kalian bisa mengaplikasikannya untuk dapat meningkatkan lalu lintas(traffic) ke blog kalian.

Dalam kurun waktu 3 bulan terakhir, banyak dari anggota forum diskusi blogger di facebook(khususnya blogger pemula) meminta saran untuk membagikan tips yang bisa membantu meningkatkan lalu lintas untuk website atau blog mereka. Salah satu cara terbaik untuk melakukannya adalah dengan mlakukan optimaasi situs untuk mesin pencari.

SEO apaan sih artinya ?

SEO adalah singkatan dari Search Engine Optimization atau mudahnya adalah cara yang mempermudah Google untuk menemukan website kalian. Sekarang ada banyak mesin pencari atau search engine yang berbeda di internet. Kalian bisa memilih antara Google, Bing dan Yahoo, Yandex tapi lebih dari 87% dari pencarian yang dilakukan ada di Google.

Jika kita sedang berbicara tentang mesin pencari, pada dasarnya mesin pencari hanya melakukan penjelajahan terhadap jutaan website dan diseleksi untuk ditampilkan pada halaman pencarian dan mengindeks blog blog tersebut dalam katalog atau database mereka.

Ini sangat mirip dengan kondisi saat kalian punya sebuah buku dan di akhir buku kalian sudah memberikan indeks yang bisa memberitahu kalian di mana dan apa yang penting, bisa dibilang sebuah catatan penting. Kondisi itu banyak terjadi di berbagai search engine, tidak hanya Google dan sistem pengindeksan mereka juga berada di cloud web.

Sekarang lihat gambar di bawah, ini adalah halaman pencarian dengan hasil yang cukup relevan.

Kalian bisa melihat bahwa ini adalah hasil yang mungkin paling cocok untuk ditampilkan pada halaman pertama. Kenapa bisa ? itu terjadi karena Google berpikir bahwa artikel itu dapat menjawab query yang diinginkan oleh pencari, jadi karena dinilai baik itu akan ditampilkan di halaman pertama. Tidak hanya yang paling atas, yang lain dibawahnya juga termasuk sebagai hasil pencarian organik.

Kenapa blog bisa dinilai baik oleh Google ?
Mereka muncul di Google karena mereka telah melakukan usaha yang baik dengan mengatakan pada Google bahwa artikel tersebut berisi materi tentang kueri yang dicari. Jadi kalian bisa percaya dan cukup yakin bahwa dari seluruh pencarian yang dilakukan tiap harinya, kurang dari 10% orang akan mau klik pada halaman berikutnya.

Jika mereka tidak menemukan apa yang mereka cari di halaman pertama, maka mereka akan merubah keyword pencarian mereka dan itulah mengapa SEO sangat penting untuk website atau blog kalian. Tiga hasil pencarian organik lebih dari 70% dari semua klik dari search result page. Posisi pertama ini biasanya mendapatkan sebagian besar klik, yaitu antara 55% smapai 60%. Yang kedua akan mencapai antara 25% dan 30% dan kemudian posisi ketiga akan mendapatkan sisanya, yaitu sekitar 10%.

Jadi, itulah mengapa sangat penting untuk memastikan bahwa blog kalian adalah yang pertama atau yang teratas di Google. Tapi, bagaimana Google menentukan website mana yang harus ada pada halaman pertama? Faktor yang berpengaruh terbesar adalah relevansi dan yang kedua adalah bermanfaat.

1. Relevansi

Jadi kalian harus memastikan bahwa website kalian adalah apa yang dicari ketika mereka browsing di internet. Sekarang, Google menggunakan lebih dari 100 faktor untuk menentukan website yang relevan dalam algoritma mereka dan tidak ada cara yang bisa dilakukan untuk dapat memenuhi semua kriteria tersebut, namun kalian bisa melakukan optimasi untuk dapat melihat blog kalian muncul sebagai hasil pencarian.

2. Berguna untuk pengunjung

Selain relevansi, kalian harus memastikan bahwa blog kalian berguna untuk pengunjung. Yang artinya adalah ketika pengguna mengklik dan mengunjungi website atau blog kalian, informasi yang mereka cari harus mudah ditemukan dan tidak membuat mereka merasa ditipu dengan judul palsu.

Contohnya adalah jika kalian pergi ke sebuah halaman yang kalian pikir memiliki jawaban untuk pertanyaan kalian, tetapi kesulitan untuk menemukannya di halaman tersebut, apakah kalian akan tetap berada disana ? Tentu tidak, kalian akan mengklik tombol kembali dan pergi mencari jawaban dari situs yang berbeda, kebanyakan orang juga melakukan hal yang sama.

Jadi, pastikan bahwa situs kalian juga berguna dan bahwa telah menyediakan jawaban untuk pertanyaan yang sesuai dengan judul artikel dengan cara memberikan artikel yang bermakna dan mudah bagi pembaca untuk menemukan apa yang mereka cari.

Jenis Jenis SEO

Jadi ada dua cara atau metode utama yang dapat kalian lakukan untuk menerapkan SEO di situs kalian dan kedua cara tersebut disebut di On-Page SEO dan Off-Page SEO.

Berikut penjelasannya :

On-Page SEO

On-Page SEO adalah SEO yang memberitahu Google dan pembaca bahwa situs kalian memiliki semua indikator dan jawaban yang dicari pembaca dan memiliki semua kata kunci yang tepat. Sekarang di halaman yang SEO friendly lebih mudah untuk dikerjakan karena sebagian besar perubahan diperlukan untuk SEO dapat kalian lakukan dengan kendali sepenuhnya.

Misalnya, jika situs Anda adalah tentang sepak bola atau basket, maka kalian harus memastikan bahwa situs kalian memiliki kata kunci yang tepat dalam judul, artikel, dalam deskripsi gambar. Itu berarti situs kalian harus berisikan segala sesuatu yang lain yang berkaitan dengan topik itu.

Dan kabar baiknya adalah, jika kalian sudah punya setidaknya satu situs dengan beberapa artikel di dalamnya, maka kalian sudah hampir bisa melihat hasil yang besar, yaitu pada bagian lalu lintas blog kalian.

Off-Page SEO

Dengan Off-Page SEO, itu berarti bahwa kalian telah memastikan bahwa ada situs lain yang melakukan linking ke blog atau situs kalian, hal ini disebut backlink. Pengerjaan sebuah situs off-page SEO justru lebih bergantung pada orang lain, agar mereka bisa percaya bahwa situs kalian layak untuk diberikan backlink.

Tetapi jika kalian memiliki sebuah blog yang berisikan bisnis lokal atau industri di daerah kalian, maka kalian tidak terlalu membutuhkan SEO yang satu ini. Karena pencarian tentang usaha di daerah kalian tidak akan memiliki persaingan yang besar seperti pencarian pada topik yang diketahui banyak orang.

Kesimpulan

Satu hal yang wajar dari SEO adalah kalian tidak bisa melihat hasilnya dengan cepat. Tapi jika dilakukan dengan benar, maka hasil dari upaya kalian untuk melakukan SEO dapat bertahan berbulan-bulan atau bahkan bertahun-tahun, tergantung pada topik, update, dan relevansi blog atau situs kalian.

Jadi sekarang kalian seharusnya sudah tahu sedikit tentang apa itu SEO dan bagaimana hal itu dapat meningkatkan traffic dan visit di situs kalian, dalam dalam artikel berikutnya kita akan membahas sedikit lebih dalam tentang SEO.
Disqus Comments

NEWSLETTER SIGNUP