Menghasilkan Banyak Uang Dengan Blog 2020


Blog bisa menghasilkan uang ?

Kalian pasti ingin menghasilkan uang. Semua orang pastinya ingin menghasilkan uang. Kalian bisa mendapatkan uang dengan mulai menjalankan sebuah blog, pastinya kalian pernah mendengar itu adalah cara mudah untuk mendapatkan uang. Tetapi kalian tidak cukup yakin bagaimana cara yang benar untuk melakukannya. Atau mungkin kalian sudah memiliki blog dan mencari cara untuk menguangkan blog kalian.

Dapat uang dari blog ?

Tidak peduli siapa dan dimana kalian berada, kalian bisa mendapatkan uang dengan sebuah blog, entah blog itu hanya sekedar hobi atau blog yang memang digunakan untuk bisnis, bahkan blog dengan subdomain WordPress dan blogspot pun bisa digunakan untuk menghasilkan uang. Ini memang bukan cara untuk cepat kaya, tetapi jika kalian membuat blog dan menjalankannya dengan benar, kalian bisa menghasilkan cukup uang untuk mendukung perekonomian, tidak hanya sekedar untuk jajan, bahkan bisa untuk kebutuhan yang lebih besar lagi. Mari simak dan lihat bagaimana cara agar kalian dapat keuntungan dari blog kalian.

1. Monetisasi dengan iklan CPC atau CPM

Salah satu cara yang paling umum membuat uang dengan blog adalah dengan menempatkan iklan. Berikut ini dua jenis iklan yang paling populer :
  • Iklan CPC : Cost Per Click (juga disebut biaya per klik) adalah jenis iklan yang pendapatannya ditentukan dari jumlah klik yang didapatkan pada iklan tersebut. Iklan ini biasanya berupa banner yang ditempatkan di tengah tengah konten, header, footer atau sidebar. Jadi setiap kali pembaca mengklik iklan, kalian akan dibayar untuk klik tersebut. Tidak peduli apakah blog kalian memiliki sedikit pengunjung, kalian akan etap dibayar jika ada yang mengeklik iklan di blog kalian.
  • Iklan CPM : Cost Per Miles, atau biaya per 1000 tayang, adalah iklan yang mendapatkan uang sesuai dengan banyaknya jumlah orang yang melihat iklan Anda. Jenis iklan ini membutuhkan banyak pengunjung perharinya agar blog bisa benar benar menghasilkan.
Mungkin jaringan periklanan yang paling populer untuk kedua jenis iklan diatas adalah Google AdSense. Dengan Adsense, kalian tidak perlu berhubungan langsung dengan pengiklan dan hanya bertugas menempatkan iklan di blog kalian. Google Adsense dapat memilih iklan mana yang relevan dengan konten blog kalian, yang biasanya ditentukan dengan isi blog keseluruhan atau dari apa yang dicari oleh pengunjung blog. Ada banyak jaringan periklanan serupa yang tersedia jika kalian ditolak oleh AdSense.

2. Memasang Slot Iklan

Memasang iklan dari jaringan periklanan bukan satu-satunya cara untuk mendapatkan uang dengan iklan. Jika blog atau website kalian punya traffic dan visitor dalam jumlah besar, maka kalian bisa memilih untuk membuka slot iklan dan menawarkan agar orang lain atau pengiklan bisa menawar slot untuk memasang iklan terkait produk mereka. Tidak hanya itu, bukan tidak mungkin kalian akan menerima email resmi dari suatu e-Commerce yang ingin memasang iklan di blog kalian. 

Tidak hanya itu, dengan menawarkan slot iklan, kalian bisa mengaturnya sesuai dengan kehendak kalian atau sesuai kesepakatan dengan pihak yang ingin memasang iklan. Dengan begitu, kalian bisa mengatur seberapa luas iklan, seberapa lama iklan akan terpajang, dan seberapa mahal harga yang perlu mereka bayar.

Caranya cukup beragam, bisa dengan cara dibawah ini :
  • Iklan Banner : Hampir mirip dengan iklan dari jaringan periklanan yang saya sebutkan pada cara pertama, kalian tinggal meletakkan banner yang jika di click akan mengarah ke halaman pemasang iklan.
  • Menulis review : Kalian bisa menulis review tentang produk pemasang iklan, dan merekomendasikan pembaca untuk membeli atau menggunakan produk yang diiklankan. Konsepnya sama seperti selebgram yang menerima jasa endorse dan mempromosikan produk dengan metode testimoni. Untuk cara ini kalian bisa membuat sendiri reviewnya, atau pihak pemasang iklan yang membuat artikel tentang review produk mereka, tergantung kesepakatan.

3. Jasa Tanam Backlink

Buat kalian yang belum benar benar paham apa itu backlink, kalian bisa baca artikel di bawah ini :
  1. Pengertian Blogging dan Panduan Membuat Blog Gratis
  2. Panduan Sukses Dalam Blogging Part 2
Untuk jasa tanam backlink sebenarnya cukup simpel namun pendapatannya cukup besar, dan instan. Satu backlink bisa berharga ratusan ribu, cara melakukannya cukup mudah. Kalian hanya perlu membuat artikel baru, atau memasang backlink tersebut pada artikel anda yang sering berada pada halaman pertama hasil pencarian Google atau search engine lainnya.

Jika kalian sedang malas membuat artikel baru, kalian bisa menawarkan backlink dengan artikel yang dibuat oleh orang yang ingin menanamkan backlink pada blog kalian. Tentu akan lebih mudah untuk kalian, namun harga backlinknya akan sedikit lebih murah dibandingkan backlink dengan artikel baru buatan kalian sendiri.

Cara untuk menawarkan jasa backlink blog kalian sangat mudah, kalian tinggal melakukan screenshoot statistik blog kalian dan membagikannya pada group atau komunitas yang isinya adalah para bloggers, jangan share di group yang berisikan pelawak, gamer, dan profesi lain yang tidak sesuai dengan blogging.

4. Jual Keanggotaan

Cara lain untuk menghasilkan uang dari sebuah blog adalah dengan menjual keanggotaan ke sebagai pengguna eksklusif di blog atau website kalian. Misalnya, website dengan berbagai tools seperti ahref, moz, dll. Kalian bisa menggunkan sistem ini dan memberikan akses untuk tools online yang hanya bisa didapatkan oleh pengguna dengan status tertentu, misalnya member eksklusifu. Mungkin kalian bisa mulai mengenakan biaya Rp.100.000 per bulan bagi pengguna eksklusif untuk mendapatkan akses ke tools yang mungkin mereka butuhkan.

Kuncinya di sini adalah bahwa keanggotaan eksklusif pada blog kalian harus mendapatkan prioritas dan hak akses yang lebih dibandingkan pengunjung lainnya yang menggunakan fitur secara gratis. Jadi pastikan kalian sudah memiliki sesuati yang bernilai dan berguna agar pengguna merasa puas dengan fitur yang sepadan dengan harganya.

Disqus Comments

NEWSLETTER SIGNUP